RewriteEngine On
RewriteCond %{HTTPS} off
RewriteRule (.*) https://%{HTTP_HOST}%{REQUEST_URI} [R,L]
Apa itu Cron Jobs? Cron Jobs memungkinkan Anda untuk mengotomatisasi perintah atau script tertentu di situs Anda. Anda dapat mengatur perintah atau script untuk menjalankan pada waktu tertentu setiap hari, minggu, dll Sebagai contoh, Anda bisa mengatur tugas cron untuk menghapus file-file sementara setiap minggu untuk membebaskan ruang disk.
Deskripsi tersebut akan muncul ketika anda mengakses menu cron jobs dari cPanel yang anda miliki. Singkat cerita pengertian cron jobs adalah software yang bertugas untuk penjadwalan yang memungkinkan melakukan task tertentu secara terjadwal. Jadi anda tidak perlu melakukan hal yang sama secara berulang-ulang seperti mendownload file, melakukan backup, mengirim email, dsb.
Cron job sendiri membutuhkan pengetahuan tentang commands linux agar pengaturan cron jobs dapat berjalan secara efektif. File konfigurasi untuk menangani command agar dapat berjalan secara berkala pada jangka waktu tertentu sudah ditentukan. File semacam ini disebut sebagai file crontab, dimana daftar tugas dan instruksi lainnya tersimpan. Sehingga untuk melakukan pengaturan penjadwalan agar dapat dieksekusi oleh cron jobs, dapat dilakukan dengan entri-entri yang terdapat pada file crontab. Lokasi file ini biasanya dapat diakses secara manual pada directory /etc/, namun dengan adanya cPanel pengaturan/konfigurasi cron jobs bisa dilakukan dengan mudah.
Untuk membuat cron jobs pada server web yang anda miliki ada 2 tahapan sebagai berikut: