Blogger atau yang juga dikenal dengan Blogspot telah lama menjadi mesin blog yang sangat disukai oleh Blogger (baca: orang yang mengelola sebuah blog). Sebab pengguna tidak perlu memikirkan hosting dan domain saat menggunakannya, tidak ada biaya yang dibebankan dan dapat mengatur template sesuai keinginan.
Selain itu untuk masalah domain, Blogspot memberikan keleluasaan terhadap penggunanya untuk mengganti domain blogspot.com bawaan ke domain pribadi pengguna, tidak seperti mesin blog lain seperti WordPress.com dan Wix yang mengharuskan pengguna melakukan upgrade akun mereka ke premium, di Blogspot tidak ada sistem akun premium, dan tidak diwajibkan untuk membeli domain melalui Blogspot, jadi domain dari registrar lain pun boleh seperti halnya domain dari Jogja Web.
Nah kali ini kami akan membahas tentang bagaimana melakukan setup domain dari Jogja Web agar dapat digunakan untuk custom domain Blogspot. Sebetulnya cara ini dapat juga diterapkan pada registrar lain, jadi yang bukan klien kami tidak perlu khawatir. 🙂
Dalam mensetup domain agar dapat digunakan untuk custom domain Blogspot sebenarnya ada dua hal saja, yaitu A Record yang berfungsi mengarahkan IP dan Cname untuk mengarahkan subdomain (www).
Dalam tutorial ini akan dibagi menjadi tiga pokok pembahasan
- Mengambil Private Cname dari Blogspot
- Menyesuaikan Nameserver di Domain Panel
- Mengatur A Record dan Cname di domain panel
Mengambil Private Cname dari Blogspot
Silahkan login ke akun Blogspot anda, dan silahkan masuk ke halaman setting dengan mengklik more options
Setelah masuk halaman Settings silahkan arahkan ke bagian Publishing, bagian Blog Address, klik + Setup a 3rd party URL for your blog
Masukkan domain anda pada form yang tersedia, dan klik Save
Form akan berubah jadi merah dan muncul tulisan “We have not been able to verify your authority to this domain. Error 12.”, dibawahnya akan ada Cname, nah Cname itu nanti yang harus dimasukkan ke DNS Setting pada domain panel.
Kemudian silahkan buka tab browser baru, dan masuk ke halaman klien area Jogja Web dengan alamat https://hub.jogjaweb.co.id.
Menyesuaikan Nameserver di Domain Panel
Silahkan masuk ke akun Jogja Web anda. Silahkan klik Account dan kemudian klik Login.
Silahkan masukkan email dan password anda.
Kemudian masuk ke halaman Domain Manager, klik Domain > klik Domain Manager
Pada list domain, klik pada tanda panah paling kanan.
Akan tampil halaman Managing [domain anda], disana menampilkan list nameserver domain anda. Jika belum seperti dibawah ini, maka gantilah menjadi:
- Nameserver 1: lor.satuatap.net
- Nameserver 2: kidul.satuatap.net
- Nameserver 3: wetan.satuatap.net
- Nameserver 4: kulon.satuatap.net
Hasilnya akan menjadi seperti ini, dan silahkan klik Ubah Nameservers
Mengatur A Record dan Cname di domain panel
Setelah nameserver diubah, silahkan masuk halaman DNS Management.
Setelah itu silahkan masukkan A Record berupa IP Address milik Google kedalaman form yang tersedia.
- Nama Host: @ Jenis Records: A (Address) Alamat: 216.239.32.21
- Nama Host: @ Jenis Records: A (Address) Alamat: 216.239.34.21
- Nama Host: @ Jenis Records: A (Address) Alamat: 216.239.36.21
- Nama Host: @ Jenis Records: A (Address) Alamat: 216.239.38.21
Setelah A Record selesai sekarang masukkan Cname yang tadi didapat dari Blogspot. Sebagai contoh:
- Nama Host: www Jenis Records: CNAME (Alias) Alamat: ghs.google.com
- Nama Host: aumpkn3oyhgi Jenis Records: CNAME (Alias) Alamat: gv-43c5gnvz2zerra.dv.googlehosted.com
Diatas hanya contoh, sesuaikan dengan yang anda dapatkan dari panel Blogspot. Setting untuk DNS sudah selesai, selanjutnya silahkan ditunggu, proses propagasi DNS sedang berjalan, biasanya membutuhkan waktu paling lama 1×24 jam. Setelah ditunggu beberapa jam silahkan masuk ke akun Blogspot anda dan coba tambahkan lagi domain ke dalamnya, bila sukses blog Blogspot anda kini sudah dapat diakses dengan domain anda pribadi.
Dan terakhir agar blog anda di Blogspot dapat diakses langsung menggunakan domain utama tanpa menggunakan www, silahkan centang redirect naked domain di panel blogspot. Bila ternyata belum sukses kemungkinan ada dua sebab, pertama proses propagasi belum selesai, yang kedua adalah setting DNS yang anda lakukan belum benar, silahkan teliti setting DNS yang anda masukkan tadi.
Bila anda ternyata merasa kesulitan dalam melakukan setup, serahkan saja pekerjaan tersebut kepada kami, anda hanya perlu menyewa atau mentransfer domain di Jogja Web dan membayar biaya jasa. Silahkan hubungi kami untuk informasi lebih lanjut.