Yahoo Resmi Di Tutup

Perusahaan  Yahoo secara resmi menutup pionir pesan instan yang ikonik ini pada 17 Juli 2018. Dengan ditutupnya Yahoo Messenger per hari ini, para pengguna layanan tersebut tak bisa lagi mengaksesnya. Para pengguna Yahoo Messenger akan diarahkan ke layanan Squirrel. Dikutip dari Firstpost, Selasa (17/7/2018), saat ini layanan Squirrel masih mencari pengguna melalui undangan untuk menggunakannya. Orang yang […]

Perusahaan  Yahoo secara resmi menutup pionir pesan instan yang ikonik ini pada 17 Juli 2018.
Dengan ditutupnya Yahoo Messenger per hari ini, para pengguna layanan tersebut tak bisa lagi mengaksesnya. Para pengguna Yahoo Messenger akan diarahkan ke layanan Squirrel.
Dikutip dari Firstpost, Selasa (17/7/2018), saat ini layanan Squirrel masih mencari pengguna melalui undangan untuk menggunakannya. Orang yang sudah punya akses ke aplikasi tersebut bisa mengundang orang lain.

Alasan yahoo di tutup

Kemungkinan dominasi aplikasi pesan instan seperti WhatsApp, Facebook Messenger, WeChat, dan Snapchat menjadi salah satu alasannya.

Yahoo Messenger sendiri pertama kali rilis pada 1998.

Kala itu, layanan pesan instan hanya tersedia di desktop, sebagai alternatif e-mail dan SMS.

Inovasi Yahoo itu sangat brilian pada masanya. Sayang mereka kalah cepat dan agresif ketika sebagian besar audiens berpindah ke platform mobile.